Luxor Indonesia Forum
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.
Latest topics
» Usia Pendek Akibat Konsumsi Gorengan?
Meringankan Asma dengan Omega 3 EmptyWed Mar 13, 2019 11:31 am by opterone

» Konsumsi Junk Food Pada Remaja? Awas Risiko Hipertensi !!
Meringankan Asma dengan Omega 3 EmptyWed Mar 13, 2019 11:14 am by opterone

» Manfaat Selenium Pada Produk Spirulina Pacifica
Meringankan Asma dengan Omega 3 EmptyFri Mar 08, 2019 1:59 pm by opterone

» Hemoglobin Menurun?? Pasti Kurang Konsumsi Ex-tar C Plus
Meringankan Asma dengan Omega 3 EmptyFri Mar 08, 2019 1:50 pm by opterone

» 5 Makanan yang Berpotensi Memperparah Arthritis
Meringankan Asma dengan Omega 3 EmptyThu Feb 21, 2019 3:31 pm by opterone

» Penyakit Ginjal & Minuman Manis
Meringankan Asma dengan Omega 3 EmptyThu Feb 21, 2019 3:26 pm by opterone

» Penderita Diabetes Mari Sehat Bersama Jeli Gamat Luxor
Meringankan Asma dengan Omega 3 EmptyWed Feb 13, 2019 3:50 pm by opterone

» Segera Lakukan Perubahan Sehat di Tahun 2019
Meringankan Asma dengan Omega 3 EmptyWed Feb 13, 2019 3:47 pm by opterone

» Stop Stres Agar Terhindar Alzheimer
Meringankan Asma dengan Omega 3 EmptyWed Jan 30, 2019 2:22 pm by opterone

Social bookmarking

Social bookmarking reddit      

Bookmark and share the address of Luxor Indonesia Forum on your social bookmarking website


Meringankan Asma dengan Omega 3

Go down

Meringankan Asma dengan Omega 3 Empty Meringankan Asma dengan Omega 3

Post  Firman Thu Dec 22, 2016 4:01 pm

Asma adalah penyakit pernapasan obstruktif kronis yang umumnya bermula saat anak-anak dan terus berlanjut hingga seseorang beranjak dewasa.

Berbagai faktor berkontribusi terhadap perkembangan asma seperti keturunan, polusi lingkungan, kebiasaan makanan yang tidak sehat, merokok, stres, atau karena alergen.

Selama serangan asma, paru-paru memproduksi mukosa yang mengisi saluran pernapasan sehingga menyebabkan batuk dan kesulitan bernapas.

Di Amerika Serikat, hampir 5000 kematian setiap tahunnya terjadi yang disebabkan oleh asma.
Sampai saat ini asma belum memiliki obat. Pengobatan dilakukan terbatas untuk mengurangi intensitas gejala saat terjadi serangan.

Minyak ikan kaya akan asam lemak omega-3 dan omega-6 yang memiliki sifat anti-inflamasi dan sangat penting untuk diet sehat.
Konstituen utama minyak ikan adalah asam docosahexaenoic (DHA) dan asam eicosapentaenoic (EPA) yang digunakan oleh tubuh untuk memperbaiki dan menghasilkan sel-sel baru.

Sebagai informasi, tingkat penderita asma pada orang Eskimo sangat rendah dibandingkan dengan rata-rata statistik dunia.
Hal ini dapat dikaitkan dengan diet mereka yang kaya asam lemak omega-3 dan omega-6 yang berasal dari ikan air dingin.
Penelitian USDA menghasilkan bahwa pasokan omega 6 yang terlalu banyak mendorong kekebalan tubuh menghasilkan cytokines (mediator yang menimbulkan inflamasi pada saluran napas). Cytokines ini akan membuat saluran napas menjadi bengkak dan jaringan paru-paru menjadi sensitif terhadap debu dan polusi. Omega 3 dalam minyak ikan mengurangi produksi cytokines dan melancarkan saluran pernapasan.

Penelitian terbaru yang dilakukan oleh pusat pengobatan Universitas Maryland di Amerika Serikat menyatakan bahwa omega 3 dapat digunakan sebagai obat untuk mengurangi serangan asma pada anak-anak maupun orang dewasa. Selama ini mungkin anda hanya mengenal omega 3 baik bagi otak untuk meningkatkan kecerdasan anak karena mengandung docosahexaenoic acid atau lebih dikenal dengan DHA. Sehingga banyak ibu mengandung yang mengonsumsi ikan laut atau suplemen minyak ikan.
Faktanya, omega 3 juga mengandung acid lain yang bermanfaat bagi kesehatan saluran pernafasan. Sang penulis jurnal utama penelitian tersebut, T.D. Nickleborough, meyakini bahwa eicosapentaenoic acid yang terkandung dalam omega 3 sangatlah kuat untuk meringankan asma.

Omega 3 sendiri banyak terkandung dalam minyak ikan salmon, tuna dan makarel. Jika anda kesulitan mencari minyak ikan, saat ini banyak sekali produk suplemen minyak ikan yang dijual di toko obat. Jika anda penderita asma mulailah untuk sering mengonsumsi ikan laut yang kaya akan omega 3 atau suplemen minyak ikan dan jangan lupa untuk tetap melakukan olahraga ringan secara teratur. Ingatlah bahwa asma tidak dapat disembuhkan tetapi dapat dikontrol serangannya.

Firman

Jumlah posting : 123
Points : 367
Reputation : 0
Registration date : 05.06.13

Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik